RS Universitas Hasanuddin

5 Members

Rumah Sakit Unhas adalah rumah sakit pendidikan milik Universitas Hasanuddin (Unhas) yang terletak di Makassar-Sulawesi Selatan. RS Unhas didirikan untuk memenuhi UU No 20 tahun 2013 tentang Pendidikan Kedokteran yang menyatakan bahwa Fakultas Kedokteran harus memiliki Rumah Sakit Pendidikan untuk menghasilkan tenaga kesehatan berkualitas. Saat ini RS Unhas memiliki 180 tempat tidur untuk rawat inap dan melayani poliklinik spesialis dan subspesialis. Layanan Spesialis meliputi Pelayanan Bedah, Penyakit Dalam, Obstetri dan Ginekologi, Kesehatan Anak, Mata, Telinga Hidung Tenggorokan (THT), Kulit Kelamin, Jantung, Urologi, Saraf, Gigi Mulut, Paru, Bedah Saraf, Orthopedi, Psikiatri, Anestesiologi, Radiologi, Patologi Klinik, Patologi Anatomi, Forensik, Mikrobiologi dan Rehabilitasi Medik. Kemudian layanan Subspesialis terdiri dari Bedah, Penyakit Dalam, Kesehatan Anak, Obstetri dan Ginekologi, Mata, Telinga Hidung Tenggorokan (THT), Syaraf, Jantung dan Pembuluh Darah, Kulit dan Kelamin, Jiwa, Paru, Orthopedi dan Gigi Mulut. RS Unhas juga telah mengembangkan layanan unggulan yang terdiri dari Cancer Center, Trauma Center, Eye Center, Diagnostic Center, Cerebral and Vascular Intervention Center, Fertility Endocrine Reproductive Center, Reaserch Center, Assesment Alternative Medicine Center, Telemedicine and Education Center, Physiotherpy and Rehabilitation Center.