“Don’t judge me. You only see what I choose to show you.”
Sering membaca quote tersebut di bio media sosial? Ternyata, itu sesuai dengan apa yang disebut Self-construal. Cara seseorang mengekspresikan emosi, tergantung dengan caranya menilai diri sendiri dalam interaksinya bersama orang lain. Lebih jauh lagi, ada Behavioral Inhibition (Avoidance) System and Behavioral Approach System (BIS/BAS), dua hal yang menentukan motivasi seseorang untuk mencapai atau menghindari sesuatu.
Baik self-construal dan Behavioral Motivation System, keduanya berkaitan erat dengan depresi di Indonesia.