Avatar

Sindaxel

Obat Bebas Terbatas (G)

Actavis

Tinjauan

Indikasi

Terapi karsinoma ovarium, mammae ( payudara), dan paru non sel kecil.

Kontra Indikasi

Pasien dengan tumor padat yang memiliki jumlah awal neutrofi <1500sel/mm2 atau pasien dengan sarkoma Kaposi yang berhubungan dengan AIDS dengan jumlah awal neutrofil dan selanjutnya 1000 sel/mm2. Hamil dan laktasi. Anak.

Perhatian Khusus

Pramedikasi dengan kortikosteroid, antihistamin dan antagonis H2 sebelum terapi. Gangguan fungsi jantung; pasien dengan gangguan hati sedang s/d berat. Dapat mengganggu kemampuan mengemudi atau menjalankan mesin.

Sediaan
  • Injeksi
Efek Samping

Infeksi seperti ISK dan infeksi sal napas atas; mielosupresi, neutropenia, anemia, trombositopenia, leukopenia, perdarahan; reaksi hipersensitivitas minor seprti rasa panas dan kemerahan pada wajah, ruam kulit; neurotoksisitas misalnya neuropati perifer; bradikardi, gagal jantung kongestif, hipotensi; mual, muntah, diare, infamasi mukosa; alopesia, perubahan kuku dan rambut yang bersifat ringat dan sementaram artralgia, mialgia. Reaksi pada tempat injeksi (termasuk edema setempat, nyeri, eritema, indurasi); kadang-kadang terjadi ekstravasasi yang dapat terjadi pada selulitis, fibrosis kulit dan nekrosis kulit); peningkatan berat pada AST (SGOT) dan fosfatase alkali.

Interaksi Obat

Cisplatin, cimetidine.

Kategori Kehamilan

D

Komposisi

Semua Sediaan
  • paclitaxel

Dosis

Semua Sediaan
  • Kemoterapi lini pertama untuk kanker ovarium Paclitaxel
    175mg/m2 IV selama 3 jam diikuti dengan cisplatin 75mg/m2
  • Terapi lini kedua untuk kanker ovarium dan payudara, kemoterapi untuk karsinoma payudara
    175mg/m2 IV selama 3 jam
  • Kemoterapi karisnoam payudara sesudah relaps
    220mg/m2 IV selama lebih dari 3 jam
  • Karisnoma paru jenis non sel kecil yang sudah menyebar
    175mg/m2 IV selama 3 jam dilanjutkan dengan cisplatin 80mg/m2
  • Sarkoma Kaposi yang brehubungan dengan AIDS
    100mg/m2 IV selama 3 jam tiap m2 minggu. Untuk semua dosis, jadwal antar terapi perlu diberikan dengan interval 3 minggu. Pasien perlu diberii pra medikasi dengan : Dexamethasone 20mg per oral 12 jam sebelumnya ; diphenhydramine 50mg IV selama 30-60menit sebelumnyal cimetidine 300mg atau ranitidine 50mg IV 30-60 menit sebelum pemberian.

Kemasan / Harga

Injeksi
  • 30mg/5mL x 1 IDR 900.000
  • 100mg/16.67mL x 1 IDR 2.600.000
  • 260mg/43.33mL x 1 IDR 5.600.000