Avatar

Sulfitis

Obat Bebas Terbatas (G)

Fahrenheit

Tinjauan

Indikasi

Pengobatan kolitis ulseratif.

Kontra Indikasi

Hipersensitivitas terhadap sulfonamid dan salisilat. Obstruksi saluran kemih dan GI. Porfiria. Anak < 2 tahun. Laktasi.

Perhatian Khusus

Gangguan ginjal dan diskrasia darah. Asma bronkial atau kondisi alergi. Defisiensi G6PD. Monitor darah lengkap dan jumlah trombosit. Lakukan tes fungsi ginjal dan hati secara periodik. Berikan bersama cukup air minum untuk mencegah kristaluria. Hamil.

Sediaan
  • Tablet Salut Enterik
Efek Samping

Sakit kepala, mual, kehilangan nafsu makan, demam, ruam kulit. Leukopenia fatal, neutropenia, trombositopenia, anemia aplastik, agranulositosis dan diskrasia darah. Stomatitis , parotitis, pankreatitis, hepatitis. Vertigo, tinitus, neuropati perifer, ataksia, insomnia, konvulsi, depresi mental, meningitis aseptik, halusinasi. Hematuria, proteinuria, kristaluria, sindroma nefrotik; reaksi hipersensitivitas.

Interaksi Obat

Phenobarb, digoksin.

Kategori Kehamilan

D

Komposisi

Semua Sediaan
  • Sulfasalazine

Dosis

Semua Sediaan
  • Dewasa
    2-4 tab/hr dalam dosis terbagi. Maksimum: 3000mg/hr
  • Anak
    40-80 mg/kg BB/hr. Pemeliharaan: 20-30 mg/kg BB/hr

Kemasan / Harga

Tablet Salut Enterik
  • 500 mg x 3 IDR 112.500