Avatar

Ventolin Nebules

Obat Bebas Terbatas (G)

GlaxoSmithKline Indonesia

Tinjauan

Indikasi

Penanganan dan pencegahan serangan asma. Peningkatan rutin bronkospasme kronik yang tidak memberi respon terhadap terapi konvensional , asma berat akut (status asmatikus)

Kontra Indikasi

Abortus yang mengancam selama kehamilan trimester 1 dan 2. Penanganan persalinan prematur misalnya plasenta previa, perdarahan antepartum, toksemia gravidarum

Perhatian Khusus

Tirotoksikosis, hipokalemia. Terutama asma berat akut pada penggunaan bersama dengan derivat xantin, steroid dan diuretik. Monitor kadar K serum pada kasus hipokalemia. Glaukoma sudut tertutup akut, jika dikombinasian dengan ipratropium Br. Hindari mata terhadap kontak dengan larutan atau uap.Hamil dan laktasi

Sediaan
  • Larutan Nebulizer
Efek Samping

Sering: tremor, sakit kepala, takikardi

Interaksi Obat

Salbutamol dan penyekat beta non selektif seperti propanolol dan monoamine oxidase inhibitor

Kategori Kehamilan

C

Komposisi

Semua Sediaan
  • Salbutamol sulfate

Dosis

Semua Sediaan
  • Dewasa dan anak
    Awal 2.5 mg, lalu dapat ditingkatkan s/d 5 mg. Dapat diulangi 4 x/hari dengan nebulizer
  • Obstruksi saluran napas berat dewasa
    s/d 40 mg /hari

Kemasan / Harga

Larutan Nebulizer
  • 2.5 mg x 4 IDR 160.000