Avatar

Trileptal

Obat Bebas Terbatas (G)

Novartis Indonesia

Tinjauan

Indikasi

Terapi serangan tonik klonik generalisasi primer dan serangan parsial dengan atau tanpa generalisasi sekunder

Kontra Indikasi

Blok atrio ventrikular

Perhatian Khusus

Monitor kadar Na dalam serum secara teratur selama terapi. Gangguan fungsi ginjal yang berat. Hindari penghentian terapi secara mendadak. Reaksi alergi silang dengan karbamazepin. Hamil dan menyusui. Hati-hati dalam mengemudi atau menjalankan mesin

Sediaan
  • Tablet salut selaput
Efek Samping

Letih, pusing, mengantuk, penurunan jumlah leukosit, hiponatremia. Ketidakstabilan mental, depresi, trombositopenia, pansitopenia. Sindroma Stevens-Johnson

Interaksi Obat

Monoamine oxidase inhibitor, alkohol, kontrasepsi oral

Kategori Kehamilan

C

Komposisi

Semua Sediaan
  • Oxcarbazepine

Dosis

Semua Sediaan
  • Dewasa monoterapi
    Awal 300 mg/hari. Pemeliharaan: 600-1200 mg/hari
  • Politerapi
    Pada pasien epilepsi berat dan resisten-terapi: Dosis awal 300 mg/hari. Dosis pemeliharaan 900-3000 mg/hari
  • Anak monoterapi atau politerapi
    Awal 10 mg/kgBB/hari. Dosis pemeliharaan 30 mg/kgBB/hari. Jika serangan tidak terkontrol dapat dinaikkan secara individu dengan kenaikan 5-10 mg/kgBB/hari.

Kemasan / Harga

Tablet salut selaput
  • 300 mg x 5 IDR 388.735
  • 600 mg x 5 IDR 726.705