Avatar

Domesone

Obat Bebas Terbatas (G)

Yarindo Farmatama

Tinjauan

Indikasi

Kondisi alergi yang memerlukan terapi kortikosteroid.

Kontra Indikasi

Bayi bari lahir dan bayi prematur, pasien dengan infeksi jamur sistemik, sedang menjalani terapi MAOI, tukak lambung aktif, herpes simpleks pada mata.

Perhatian Khusus

Pasien dengan glukoma, riwayat tukak lambung aktif atau kronik, hipertensi, osteoporosis, miastenia gravis, epilepsi, penyakit hati, riwayat kolitis ulseratif, prostatisme, hipertiroid. Penyesuaian dosis obat anti diabetes harus dilakukan pada pasien diabetes karena obat ini dapatmeingkatkan glukoneogenesis dan mengurangi kepekaan tubuh terhadap insulin. dapat mengganggu kemampuan mengemudi kendaraan atau menjalakan mesin. Terapi jangaka lama dapat menurunkan daya tahan tubuh terhadap infeksi. Hamil, laktasi.

Sediaan
  • Kaplet
Efek Samping

Ketidak seimbangan elektrolit; gangguan muskuloskoletal, oftalmik, metabolik dan psikiatrik, dermatologik, endoktrin, dan GI, rasa kantuk ringan, mulut kering, hidung, dan tenggorokan kering, retensi urine, gangguan GI, sedasi, pusing, vertigo.

Interaksi Obat

Waktu protombin dapat ditingkatkan atau dikurangi oleh antikoagulan. Risiko hipoglikemia dapat ditingkatkan pada pemberian bersama dengan diuretik hemat K. Metabolisme dapat dipercepat oleh rifampisin, karbamazepin, fenobartial, fenitoin, primidon, aminoglutetimid, barbital. Dapat bersifat antagonis terhadap efek hipoglikemia dari obat antidiabetes. Efek hipoglikemia dapat ditingkatkan oleh karbenoksolon. Pemberian bersama dengan fenoterol, pirbuterolreproterol, riniterol, ritodrin salbutamol dan terbutalin dapat mengakibatkan hipokalemia. bersifat antagonis terhadap efek hipotensi dari obat antihipertensi.

Kategori Kehamilan

Tidak tersedia

Komposisi

Kaplet
  • Dexchlorphenamine maleate 2mg
  • Dexamethasone 1mg

Dosis

Kaplet
  • Dewasa dan Aank-anak di atas 12 tahun.
    1 tablet 3x/hari.

Kemasan / Harga

Kaplet
  • 10 x 10 x IDR 80.000