sejawat indonesia

Hubungan Antara Depresi, Kegelisahan dan Frekuensi Sakit Kepala Pada Penderita Migrain

Sakit kepala adalah masalah somatik umum yang bisa menimbulkan gangguan pada kehidupan sehari-hari yang mengakibatkan tekanan emosional. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) telah mengakui sakit kepala primer, termasuk migrain sebagai masalah kesehatan masyarakat yang penting karena tingginya prevalensi, distribusi demografi yang luas, dan implikasi fungsional dan sosial ekonomi yang penting. Komorbiditas yang paling umum pada pasien dengan migrain adalah kecemasan dan depresi, diikuti oleh gangguan tidur. Gangguan ini dilaporkan menjadi faktor penyumbang dalam memicu migrain, tetapi mungkin juga karena serangan migrain berulang yang berat. Migrain sendiri telah dikaitkan dengan gangguan emosional meskipun tidak diketahui intensitas ekspresi emosi secara langsung berkaitan dengan frekuensi migrain. Hubungan depresi dan kecemasan dengan sakit kepala lebih bergantung pada frekuensi sakit kepala daripada kategori diagnostik. Selain itu, frekuensi sakit kepala adalah prediktor penting dari kualitas hidup yang berhubungan dengan kesehatan. Komorbiditas afektif meningkatkan biaya dan pemanfaatan perawatan kesehatan terkait migrain, memperburuk kualitas hidup, dan dapat menyebabkan kecacatan. Orang yang menderita migrain cenderung mengalami kecemasan dan tekanan emosional yang tinggi serta gangguan kepuasan, vitalitas, dan tidur, bahkan selama periode bebas sakit kepala di mana ada rasa takut akan terjadinya kembali serangan sakit kepala. Hal yang menarik adalah, wanita yang menderita migrain dengan aura (pancaran energi yang sudah ada, yang mengelilingi makhluk hidup) menderita depresi dan kecemasan lebih sering daripada mereka yang tanpa aura. Meskipun belum ada korelasi linear antara frekuensi migrain dan gangguan mood hingga kecemasan, peningkatan frekuensi migrain dikaitkan dengan peningkatan risiko gangguan kedua hal tersebut. Berdasarkan dari sebuah studi yang telah dilakukan dan hasilnya diterbitkan di The Journal of Headache and Face Pain, ditemukan bahwa tingkat keparahan depresi (skor depresi BDI dan HADS) dan kecemasan (skor kecemasan HADS) terkait dengan frekuensi migrain, setelah disesuaikan untuk jenis kelamin, usia, BMI, pekerjaan, pendidikan, merokok, konsumsi alkohol, konsumsi kopi, skor MIDAS, dan total skor PSQI. Korelasi ini dipertahankan pada subkelompok pasien yang mengalami migrain dengan atau tanpa aura. Untuk ketiga ukuran, skor rata-rata kelompok tertinggi untuk kelompok frekuensi kronis. Tidak terlihat perbedaan yang signifikan terkait gender. Meskipun dalam penelitian ini kehadiran sakit kepala yang disebabkan emosi dikesampingkan, masih harus ditentukan apakah sakit kepala yang kambuh dapat menjadi manifestasi gangguan emosional. Penelitian ini juga memasukkan kelompok kontrol nonmigraine dan menyumbang faktor pembaur potensial, seperti konsumsi alkohol, pekerjaan, dan kualitas tidur. Ditemukan bahwa migrain yang merokok dan, pada tingkat lebih rendah, yang mencapai tingkat pendidikan yang lebih tinggi, cenderung memiliki frekuensi migrain yang lebih tinggi. Prevalensi sakit kepala yang lebih tinggi di kalangan perokok dibandingkan bukan perokok. Selain itu, kualitas tidur yang buruk dikaitkan dengan frekuensi migrain yang lebih besar. Setelah disesuaikan untuk karakteristik awal, analisis faktor multivariat menunjukkan bahwa kualitas tidur dapat menjadi prediktor independen dari tekanan emosi. Dengan demikian, efek kualitas tidur yang buruk pada variabel yang berhubungan dengan migrain muncul independen terhadap kehadiran komorbiditas afektif.
Sumber:
- National Center for Biotechnology Information (https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/29044546)
- MedScape
- Wiley
Tags :
Artikel sebelumnya5 Vitamin Terbaik Penghilang Stres
Artikel selanjutnyaDemam Lassa, Penyakit Mematikan Tanpa Gejala

Event Mendatang

Komentar (0)
Komentar

Log in untuk komentar